Risnawati Tambunan - Pariban Dari Amrik

Risnawati Tambunan - Pariban Dari Amrik
Risnawati Tambunan - Pariban Dari Amrik




CHAPTER 1 :

PARIBAN UNTUK MONANG

Pariban dari Amrik itu dalam bayangan Monang pasti cantik

serta berwajah indo. Setiap hari Monang mulai sibuk bertanya-

tanya dan membayangkan wajahnya. "Yu...!" Monang membujuk.

Suaranya mendadak serak.

"Psstt... sudahlah!" "Dengarkan penjelasanku!" "Who care?"

"Tapi kamu perlu tahu!"

"Aku sudah tahu!" Ayu mendelik ke arah Monang dengan

tampang dibuat sejudes mungkin. "Tapi aku kecewa banget,

Nang! Kenapa cerita ini justru aku dengar dari mulutnya si

Ozot. Bukannya dari kamu. Apa kamu merasa nggak perlu

ngasih tahu ke aku?"

"No, bukan begitu, Yu!" Monang menggaruk-garuk rambut

ikalnya. "Aku... belum saatnya kuberi tahu!"

"Atau kamu takut aku bakal bunuh diri begitu mendengar

pengakuanmu?" Ayu mencibir kesaL "Nggak akan!"

"Nggak!" Monang cepat menggeleng. Wajahnya yang tampan

dan berkesan kekanakan itu sedikit memucat demi mendengar

kata 'bunuh diri'. "Aku tahu, apalah artiku bagimu. Kehilangan

seorang Hamonangan Simbolon nggak akan sampai membuatmu

down. Aku tahu itu. Jangan kata sampai bunuh diri, mengurangi

nafsu makanmu saja, kamu nggak akan kan?"

"Aku nggak suka omongan seperti itu, Nang!" Tiba-tiba Ayu

membuang muka. "Ini karena kamu juga, kan?"

Monang terdiam. Seperti menyimak dalam sesal.

download[4]

Comments